Rabu, 14 Oktober 2015

MEMILIKI PRINSIP HIDUP

Memiliki Prinsip Hidup

      Hai kawan-kawan kali ini aku akan memceritakan tenatang memiliki prinsip hidup. Sebelumnya aku akan memberi tahukan dahulu. Apa sih yang kamu ketahui tentang prinsip hidup. Aku akan jelaskan apa itu prinsip? Prinsip merupakan petunjuk arah. Sebagai petunjuk arah maka kita bisa berpegangan pada prinsip-prinsip yang telah disusun sendiri dalam menjalani hidup tanpa harus bingung arah karena prinsip bisa memberikan arah dan tujuan yang jelas pada setiap kehidupan kita. Dengan kata lain prinsip yaitu sebuah pendirian yang sangat penting dalam kehidupan. Orang yang memiliki prinsip artinya memiliki sifat ketegasan sifat dalam hidupnya sebaliknya orang yang tidak punya prinsip dalam hidup artinya hidupnya tanpa pedoman, tanpa sikap, tanpa pendirian dan akan mudah terbawa arus.
      Bagaimana seseorang bisa tahu tentang prinsip hidupnya yaitu dengan cara:
          1. Buatlah kesalahan
          2. Ikutilah rasa keingintahuanmu
          3. pengetahuan datang dari pengalaman
          4. Ketekunan sangatlah berharga karena tak ada kesuksesan tanpa ketekunan belajar
          5. Dengarkan apa kata hatimu.
      Nahhh sekarang aku akan menceritakan tentang prinsip hidupku. Prinsip hidupku adalah aku ingin menjadi orang sukses dengan cara lulus kuliah ditahun 2019/2020 dengan nilai yang bagus. Dan membantu perusahaan papa dan juga berusaha membangun perusahaan sendiri. Mungkin hanya itu saja yang dapat saya ceritakan hari ini sekian dari saya. Terima kasih. Sampai jumpa lagi...

PEDULI

PEDULI

     Hai kawan-kawan selamat siang..
kali ini aku akan menceritakan karakterku tentang peduli. Apa sih itu peduli?. Peduli adalah memperhatikan atau menghiraukan. Peduli itu banyak macamnya loh seperti peduli terhadap manusia, hewan maupun mahluk hidup lainnya. Tetapi peduli itu tidak hanya diberikan kepada mahluk hidup saja tetapi ada benda mati yang bisa kita pedulikan.
     Aku adalah orang yang peduli terhadap hewan karena aku menyukai hewan, tetapi disisi lain aku juga peduli terhadap manusia loh. Contohnya seperti ada seseorang nenek yang ingin menyebrang jalan pasti aku akan membantunya untuk menuntun melewati jalan raya yang banyak kendaraan, agar nenek itu sampai disebrang jalan dengan selamat.
peduli terhadap sesama mahluk hidup itu menyenangkan loh. karena kita bisa merasakan banyak hal yang telah kita lakukan.
    Mungkin hanya itu saja yang bisa dapat aku ceritakan. Terima kasih atas perhatiannya. sampai jumpa lagi~

Selasa, 06 Oktober 2015

TANGGUNG JAWAB

Tanggung Jawab

        Hai kawan-kawan .. kali ini aku akan menceritakan karakterku tentang tanggung jawab. Sebelum aku bercerita tentang karakterku aku akan menjelaskan terlebih dahulu. Apa sih tanggung jawab itu? 
        Tanggung jawab menurut kamus bahasa indonesia adalah keadaan dimana kita wajib menanggung segala sesuatu, sehingga berkewajiban menanggung, memikul jawab, menanggung segala sesuatunya atau memberikan jawab dan menanggung akibatnya.
        Adapun menurut secara definisi tanggung jawab adalah kesadara manusia akan tingkah laku atau perbuatan baik yang disengaja maupun tidak disengaja.
Tanggung jawab itu ada macamnya loh yaitu:
     - Tanggung jawab terhadap Tuhan
     - Tanggung jawab terhadap diri sendiri
     - Tanggung jawab terhadap keluarga 
     - Tanggung jawab terhadap masyarakat
     - Tanggung jawab terhadap bangsa dan negara.
Naahhh oke kita next nih. Langsung ke ceritanya...
        Aku adalah orang yang menurutku mempunyai sifat tanggung jawab. Kenapa aku bisa bilang seperti itu? Karena aku selalu dapat melakukan hal-hal yang diperintahkan dan selalu menjalankan tugas dengan baik. Jika ada suatu problem didalam tugas-tugasku aku selalu menyelesaikan dengan sebaik mungkin. Karna dengan cara bertanggung jawab aku dapat dipercaya oleh orang lain, dan juga bisa dapat diandalkan. Sekian itu saja yang dapat aku ceritakan Terima kasih. Sampai jumpa lagi...

JUJUR

Jujur

        Hai kawan-kawan kali ini aku akan menceritakan tentang karakterku bagian dari sifat jujur. Sebelumnya aku akan menjelaskan sedikit, Apa sih jujur itu?
        Jujur adalah sikap atau sifat seseorang yang menyatakan sesuatu dengan sesungguhnya dan apa adanya, tidak ditambahi ataupun tidak dikurangi. Jadi seperti bersifat apa adanya.
selain itu kita juga harus mengetahui manfaat dati sifat jujur kita, yaitu:
     - orang yang jujur akan mudah dipercaya orang
     - orang yang jujur akan disayangi teman
     - orang yang jujur akan mudah mendapatkan suatu pekerjaan
    - orang yang jujur akan dicintai oleh Allah Swt.
        Sungguh luar biasa sekali kan manfaat orang yang bersikap jujur. Menurutku aku adalah orang yang jujur yang suja berbicara apa adanya kepada orang lain seperti keluargaku, teman-temanku, maupun sahabatku. Walaupun disisi lain aku pernah merasakan bahwa jujur itu menyakitkan tapi demi kebaikan itu harus aku lakukan. Dengan cara jujur kita dapat mengubah suasana menjadi berbeda atau lebih baik. Sekian mungkin hanya sedikit saja yang bisa saya ceritakan. Terima kasih. Sampai jumpa lagi....

DISIPLIN

DISIPLIN

        Disiplin adalah perasaan taat dan patuh terhadap nilai-nilai yang dipercaya termasuk melakukan perkerjaan tertentu yang menjadi tanggung jawab.
        Disiplin diri merujuk pada suatu pelatihan yang didapatkan seseorang untuk mengadopsi pola perilaku tertentu walaupun orang tersebut lebih senang melakukan hal yang lain.
        Kali ini aku akan mengenalkan karakter disiplinku. Aku adalah orang yang bersifat lumayan disiplin dalam hal melakukan sesuatu seperti sholat, kuliah dan membantu orang tua. Ketika sore hari adalah waktuku untuk mendisiplinkan diri untuk melakukan pekerjaan rumah seperti menyapu dan mengengepel. Bahkan ku melakukannya tidak hanya pada sore hari tetapi aku juga melakukannya ketika hari sabtu dan minggu aku akan melakukan pekerjaan rumah tersebut seharian full time.
        Itulah sedikit pengenalan diri sifat karakterku bagian sikap kedisiplinan. Terima kasih atas perhatiannya. Byeee...